Jumat, 25 April 2008

Get Merit

Kemaren gue nonton dvd yang dibintangin oleh Nirina Zubir, dkk (ketinggalan bangir ya? Wong itu udah lama turun dari bioskop). Lucu sih lucu, cuma banyak bahasa kasarnya. Pesannya sederhana banget, kayaknya emang Cuma untuk membuat orang ketawa. Menurut gue ini film masih lebih bagus daripada film Indonesia yang nyorot sisi horor mulu. Commedy is always better than horror, boo… hehehehe…

Alur ceritanya amat sangat sederhana, hampir ga mungkin terjadi di hari gini. Kalo terjadi pun, pernikahan si Mae dan Rendy yang menjadi ending nih film, udah dapet dipastiin bisa dijadiin awal sekuel film pasca pernikahan (maybe nti judulnya get divorce =gubrak=). Mana ada pernikahan sesimpel itu dan tidak bermasalah?

Percakapan-percakapan para tokoh dalam film itu menyingkapkan bahwa banyak anak di dunia ini yang mengambil peran sebagai “orangtua” karena orangtua ingin melepaskan tanggung-jawab secepatnya atas diri anak. Film ini konyol karena menyoroti bagaimana si anak berusaha memenuhi keinginan ortu yang entah berujung seperti apa. Pokoke untuk film ini, lebih baik dinikmati ketawanya aja deh. Sentilannya ada yang bagus tapi kebanyakan kurang masuk akal hehehe... nontonnya harus mengistirahatkan pikiran bentar, yang bagus diambil dan sebaliknya yang "miring" dimasukin kuping kanan, keluarin aja lewat kuping kiri. Have fun and enjoy, guys...

Tidak ada komentar: